Friday, November 29, 2013

Media Penyimpanan dan Cara Kerjanya

Macam-macam Media Penyimpanan dan cara kerjanya




1.FLOOPY DISK 


Floppy disk drive yang menjadi standar pemakaian terdiri dari 2 ukuran yaitu 5.25” dan 3.5” yang masing-masing memiliki 2 tipe kapasitas Double Density (DD) dan High Density (HD). 

Floppy disk 5.25” kapasitasnya adalah 360 Kbytes (untuk DD) dan 1.2 Mbytes (untuk HD). Sedangkan floppy disk 3.5” kapasitasnya 720 Kbytes (untuk DD) dan ntuk HD). Kapasitas yang dapat ditampung oleh floppy disk memang cenderung kecil, apalagi jika dibandingkan dengan kebutuhan transfer dan penyimpanan data yang makin lama makin besar.


Fungsi dan cara kerja floopy disk :

Floppy Disk terbuat dari plastik yang fleksibel yang dilindungi oleh sampul luar yang terbuat dari plastik keras sebagai pelindungnya.  Untuk menggunakannya, kamu sebelumnya harus memasukkanya kedalam Floppy Drive. Ketika Floppy Disk betul-betul masuk, ia akan terletak di tempat yang dapat membolehkannya untuk berputar (di dalam Floppy Drive). Ketika Floppy Disk berputar, kemudian “read/write head” yang ada di dalam Floppy Drive akan membaca data yang ada di dalam Floppy Disk tersebut.  



ZIP drive berasal dari lomega. ZIP drive berukuran kecil 1,47 inchi. ZIP drive ini memperbaiki keterbatasan kapasitas yang dimiliki oleh floopy disk. Perangkat ini terdiri dari floopy drive dan cartridge floopy khusus, yang mapu menampung sampai 100MB data.


Fungsi ZIP drive :

Fungsi ZIP Drive yaitu membaca dari atau menulis ke media penyimpanan lainnya. Fungsi baca setiap Zip Drive mundur-kompatibel dengan teknologi yang lebih tua.  




Cara Kerja ZIP drive :

Kemampuannya mampu melakukan proses 50X/50X/50X (baca/tulis/tulis ulang) dengan standarisasi kecepatan yang mirip dengan CD-ROM di mana 1 X = 150KB/detik. Untuk disk Zip ukuran 250MB dan 750MB proses baca, tulis, dan format berlangsung sangat

baik, tetapi tidak untuk disk Zip ukuran 100MB. Pada Zip 100MB hanya proses pembacaan yang dapat dilakukan, proses lainnya tidak bisa dilakukan. Pada pengujian yang dilakukan dengan disk 250Mb, pemindahan data 200MB dilakukan kurang dari 4 menit. Kinerja optimal hanya cocok bila memakai disk 750MB. Jika koneksi drive menggunakan port USB 1.1, kecepatan transfer datanya hanya mencapai 1MB/detik.

3.  Hardisk 
 

Sebagaimana disket, hardisk juga meyimpan data dalam bentuk track, sektor, dan cluster. Sistem operasi komputer mencatat sektor berdasarkan cluster-nya. Sistem operasi Windows memberi nomor unik pada setiap cluster dan mencatat alamat file di
hardisk menggunakan tabel alokasi file virtual (VFAT, Virtual File Allocation Table). VFAT merupakan salah satu metode untuk menyimpan dan mengetahui alamat file sesuai cluster yang digunakan. Oleh sebab itu, VFAT berisi setiap nilai pada setiap cluster yang menjelaskan lokasi disk tempat cluster berada. Terkadang sistem operasi menganggap sebuah cluster sebagai cluster yang sedang dipakai, meskipun pada saat itu cluster tersebut tidak berisi file apapun. Hal ini dinamakan lost cluster, dan pengguna dapat membebaskan cluster tersebut (yang berarti dapat menambah ruang hardisk) dengan memakai utilitas ScanDisk di Windows.

Ø  Hardisk Nonremovable (Hardisk Internal)
Hardisk nonremovable internal adalah hardisk yang tetap berada di dalam unit sistem komputer dan digunakan untuk menyimpan hampir semua program dan sebagian besar file data. Hardisk jenis ini terdiri dari beberapa piringan logam atau kaca (glass) berdiameter 1 sampai 5,25 inci (umumnya 3,5 inci), tersusun dalam bentuk kumparan dan berisi data pada kedua sisi piringannya. Head baca/tulis yang terletak di setiap sisi piringan, diatur oleh lengan penggerak yang bergerak maju mundur untuk mencari lokasi yang tepat pada piringan. Seluruh komponen ini terlindung dalam pembungkus anti-udara sehingga bisa terbebas dari kotoran-kotoran semacam debu.
Kapasitas hardisk nonremovable bervariasi antara 40 sampai 300 gigabyte. Bahkan ada pula hardisk yang sudah mencapai satuan terabyte yang setara dengan ribuan gigabyte. Satu gigabyte kira-kira setara dengan tulisan sepanjang 20.000 halaman, sedangkan file video dan suara biasanya berukuran 10 megabyte atau lebih.
Putaran piringan hardisk jauh lebih cepat dibandingkan disket, sehingga data/program pada hardisk dapat diakses lebih cepat. Kecepatan hardisk dinyatakan dengan satuan revolusi per detik (rpm) yang berkisar antara 5.400 sampai 7.200 rpm. Kecepatan putaran disket hanya 360 rpm, sedangkan hard drive sebesar 7.200 rpm (kira-kira setara dengan kecepatan 300 mil per jam).
Ø  Hard Drive Portabel (Hardisk Eksternal dan Removable) 
Terdapat dua jenis hardisk portabel, antara lain : 
Hardisk EksternalHardisk eksternal adalah hardisk yang bisa ditempatkan di luar unit sistem dan tetap berpembungkus anti udara. Melalui kabel, hardisk dihubungkan ke unit sistem komputer ke port FireWire, USB atau port lain. Kapasitas minimalnya 250 gigabyte.
Hardisk RemovableHardisk removable atau hard-drive catridge terdiri dari satu atau dua piringan dilengkapi head baca/tulisnya, terlindung dalam pembungkus kaku serta dapat dimasukkan ke drive catridge pada unit sistem mikrokomputer. Catridge, dengan kapasitas 80 gigabyte atau lebih, biasanya dipakai untuk mem-backup dan memindahkan file-file data berukuran besar, misalnya file spreadsheet atau desktop-publishing yang berukuran besar.

Fungsi Hardisk :

  • Fungsi harddisk adalah Harddisk merupakan ruang simpan utama dalam sebuah computer. Di situlah seluruh sistem operasi dan mekanisme kerja kantor dijalankan, setiap data dan informasi disimpan.
  • Harddisk terdiri atas beberapa komponen penting. Komponen utamanya adalah pelat (platter) yang berfungsi sebagai penyimpan data. Pelat ini adalah suatu cakram padat yang berbentuk bulat datar, kedua sisi permukaannya dilapisi dengan material khusus sehingga memiliki pola-pola magnetis. Pelat ini ditempatkan dalam suatu poros yang disebut spindle.
Prinsip Kerja Hardisk


  • Spindle memiliki sebuah penggerak yang disebut spindle motor, yang berfungsi untuk memutar pelat harddisk dalam kecepatan tinggi. Perputaran ini diukur dalam satuan rotation per minute (RPM). Makin cepat putaran tiap menitnya, makin bagus kualitas harddisk tersebut. Ukuran yang lazim kita dengar adalah 5400, 7200, atau 10.000RPM.
  • Sebuah peranti baca-tulis elektromagnetik yang disebut dengan heads ditempatkan pada kedua permukaan pelat. Heads berukuran kecil ini ditempatkan pada sebuah slider, sehingga heads bisa membaca data/informasi yang tersimpan pada pelat dan merekam informasi ke dalam pelat tersebut.
  • Sebuah pelat harddisk pada umumnya memiliki daya tampung antara 10 atau 20gigabyte (GB). Sebuah harddisk yang berkapasitas total 40GB berarti memiliki 2 pelat, sedangkan bila berukuran 30GB, ia memiliki dua buah pelat berukuran 10 dan 20GB atau tiga buah pelat berukuran 10GB. Masing-masing pelat harddisk mampu menangani/menampung puluhan juta bit data. Data-data ini dikelompokkan ke dalam kelompok-kelompok yang lebih besar, sehingga memungkinkan pengaksesan informasi yang lebih cepat dan mudah.  


CD-ROM yang ada saat ini umumnya terbuat dari resin (polycarbonate) dan dilapisi permukaan yang sangat reflektif seperti alumunium. Informasi direkam secara digital sebagai lubang-lubang mikroskopis pada permukaan yang reflektif. Proses ini dilakukan dengan menggunakan laser yang berintensitas tinggi.
Permukaan yang berlubang ini kemudian dilapisi oleh lapisan bening. Informasi dibaca dengan menggunakan laser berintensitas rendah yang menyinari lapisan bening tersebut sementara motor memutar disk. Kemudian Intensitas laser tersebut berubah setelah mengenai lubang-lubang tersebut kemudian terefleksikan dan dideteksi oleh fotosensor yang kemudian dikonversi menjadi data digital.


Fungsi  CD-R :

Fungsi CD – R adalah menyimpan data dari computer tetapi hanya bias ditulisi satu kali menggunakan sebuah perangkat drive khusus.

Prinsip Kerja CD R :

Pada CD data tersusun secara spiral yang ditulis/dibaca dengan mengombinasikan gerak linear dalam arah radial dari laser head dan gerakan rotasi dari disk. Pada saat pembacaan data, sinar laser pembacaan diarahkan ke disk. Pada disk terdapat daerah yang memantulkan sinar laser dengan intensitas yang cukup tinggi dan juga daerah yang memantulkan sinar laser dengan intensitas yang tidak begitu tinggi. Intensitas sinar laser yang tinggi atau rendah ini diterima oleh reseptor optik dan diinterpretasikan sebagai data biner 1 atau 0 yang kemudian diolah lebih lanjut.

   



DVD adalah generasi lanjutan dari teknologi penyimpanan dengan menggunakan media optical disc. DVD memiliki kapastias yang jauh lebih besar daripada CD-ROM biasa, yaitu mencapai 9 Gbytes. Teknologi DVD ini sekarang banyak dimanfaatkan secara luas oleh perusahaan musik dan film besar, sehingga menjadikannya sebagai produk elektronik yang paling diminati dalam kurun waktu 3 tahun sejak diperkenalkan pertama kali.


DVD menyediakan format yang dapat ditulis satu kali ataupun lebih, yang disebut dengan Recordable DVD, dan memiliki macam-macam versi, yaitu : DVD-R for General, hanya sekali penulisan DVD-R for Authoring, hanya sekali penulisan DVD-RAM, dapat ditulis berulang kali DVD-RW, dapat ditulis berulang kali DVD+R, hanya sekali penulisan Setiap versi DVD recorder dapat membaca DVD-ROM disc.


Fungsi DVD-R :

Fungsi DVD R adalah sama halnya dengan CD R cumin DVD R mampu menampung data hingga 4,7 Gb (giga byte) atau tujuh kali lebih banyak daripada sekeping CD-ROM. 

Prinsip Kerja DVD R :
Prinsip kerja DVD relatif hampir sama dengan CD. Data diukir pada permukaan kepingan yang membentuk pit (alur) tertentu dan dapat dibaca dengan menggunakan tembakan sinar laser. Ukuran pit pada DVD lebih sempit daripada pit pada CD sehingga DVD mampu menyimpan data lebih banyak dibandingkan CD. Panjang minimum pit pada CD ialah 0,834 – 0,97 mikrometer, sedangkan pada DVD 0,4 mikrometer. Sementara, jarak antar pit pada CD 1,6 mikrometer, sedangkan pada DVD 0,74 mikrometer.




USB Flash Drive  adalah alat penyimpan data memori tipe NAND  yang memiliki alat penghubung USB yang terintegrasi. Penggerak kilat ini biasanya berukuran kecil, ringan, serta bisa dibaca dan ditulisi dengan mudah. Per November 2006 , kapasitas yang tersedia untuk penggerak kilat USB ada dari 64 MB sampai 512GB. Besarnya kapasitas media ini tergantung dari teknologi memori kilat yang digunakan.

Penggerak kilat USB memiliki banyak kelebihan dibandingkan alat penyimpanan data lainnya, khususnya cakram floppy atau cakram padat. Alat ini lebih cepat, kecil, dengan kapasitas lebih besar, serta lebih dapat diandalkan (karena tidak memiliki bagian yang bergerak) daripada disket.

Fungsi flashdisk :
Fungsi Flashdisk adalah sebagai  piranti penyimpanan data memori flash dengan tipe NAND yang mempunyai alat penghubung antara USB yang terintegrasi. Flash drive berukuran kecil, ringan, juga bisa dibaca dan ditulis.
Prinsip Kerja Flashdisk :
Tips buat anda penggunaan flashdisk pada system operasi Windows Me/2000/XP menyarankan pelepasan flashdisk dengan cara yang aman (Safe Removal). Hal ini untuk menghindari data yang masih tersisa dan belum tertulis dari memori cache ke flashdisk. Pencabutan flashdisk secara mendadak dapat mengakibatkan data yang belum selesai ditulis menjadi rusak. Memutus koneksi dengan cara aman akan memperpanjang umur flashdisk karena hubungan baca/tulis antara komputer dan flashdisk diamankan terlebih dulu dan hubungan listrik singkat (yang dapat merusak komponen flashdisk) dapat dicegah

Monday, October 14, 2013

Perbedaan Sistem Operasi & Software Aplikasi

Perbedaan antara Sistem Operasi dan Software Aplikasi


Berikut ini adalah sedikit penjelasan mengenai perbedaan antara Sistem Operasi dan Software Aplikasi.
Pengertian Sistem operasi Komputer adalah perangkat lunak komputer atau software yang bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras dan juga operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah data yang bisa digunakan untuk mempermudah kegiatan manusia. Sistem Operasi dalam bahasa Inggrisnya disebut Operating System, atau biasa di singkat dengan OS.

Sistem Operasi berfungsi sebagai penghubung antara lapisan hardware dan lapisan software. selain itu, Sistem Operasi komputer juga melakukan semua perintah perintah penting dalam komputer, serta menjamin aplikasi-aplikasi yang berbeda fungsinya dapat berjalan lancar secara bersamaan tanpa hambatan. Sistem Operasi Komputer menjamin aplikasi perangkat lunak lainnya bisa memakai memori, melakukan input serta output terhadap peralatan lain, dan mempunya akses kepada sistem file. Jika beberapa aplikasi berjalan secara bersamaan, maka Sistem Operasi Komputer akan mengatur jadwal yang tepat, sehingga sebisa mungkin semua proses pada komputer yang berjalan mendapatkan waktu yang cukup untuk menggunakan CPU dan tidak saling mengganggu dengan perangkat yang lain.


Contoh Sistem Operasi Komputer 

Contoh-contoh dari Sistem operasi Komputer misalnya adalah Windows, Linux, MacOS, dan lain lain. Di bawah ini merupakan tampilan antarmuka sistem operasi Windows 7, Windows 8, Linux, dan Mac OS X
 

Sedangkan Software Aplikasi adalah suatu subkelas perangkat lunak komputer yang memanfaatkan kemampuan komputer langsung untuk melakukan suatu tugas yang diinginkan pengguna. Biasanya dibandingkan dengan perangkat lunak sistem yang mengintegrasikan berbagai kemampuan komputer, tapi tidak secara langsung menerapkan kemampuan tersebut untuk mengerjakan suatu tugas yang menguntungkan pengguna. Contoh utama perangkat lunak aplikasi adalah pengolah kata, lembar kerja, dan pemutar media.

Beberapa aplikasi yang digabung bersama menjadi suatu paket kadang disebut sebagai suatu paket atau suite aplikasi (application suite). Contohnya adalah Microsoft Office dan OpenOffice.org, yang menggabungkan suatu aplikasi pengolah kata, lembar kerja, serta beberapa aplikasi lainnya. Aplikasi-aplikasi dalam suatu paket biasanya memiliki antarmuka pengguna yang memiliki kesamaan sehingga memudahkan pengguna untuk mempelajari dan menggunakan tiap aplikasi. Sering kali, mereka memiliki kemampuan untuk saling berinteraksi satu sama lain sehingga menguntungkan pengguna. Contohnya, suatu lembar kerja dapat dibenamkan dalam suatu dokumen pengolah kata walaupun dibuat pada aplikasi lembar kerja yang terpisah.

Semoga penjelasan berikut memberi sedikit pengatuhan tentang perbedaan sistem operasi dan software aplikasi.

SEJARAH SOFTWARE KOMPUTER



SEJARAH SINGKAT TENTANG SOFTWARE KOMPUTER

Software Komputer

adalah kumpulan dari pada intruksi atau statement yang di susun secara logis dan berbentuk kode yang hanya dapat di mengerti oleh komputer. Software Komputer ini berangsur-angsur mengalami peningkatan atau perubahan dari tahun ke tahun dalam perkembangannyaBerdasarkan perkembangannya, Sejarah Perkembangan Software Komputer dibagi dalam beberapa era yaitu Era Pioneer, Stabil, Mikro, dan Modern. Berikut adalah Sejarah Perkembangan Software Komputer :


1. Era Pioneer. 

Pada Era Pioneer ini bentuk software komputer pada awalnya adalah sambungan-sambungan kabel ke antar bagian dalam komputer, Cara dalam mengakses komputer adalah menggunakan punched card yaitu kartu yang di lubangi. Penggunaan komputer saat itu masih dilakukan secara langsung, sebuah program digunakan untuk sebuah mesin tertentu dan untuk tujuan tertentu. Di era ini software komputer merupakan satu kesatuan dengan sebuah hardware komputer.

2. Era Stabil. 

Pada Era Stabil ini baris-baris perintah software komputer yang dijalankan oleh komputer bukan lagi satu-satu, tapi sudah banyak proses yang di lakukan secara bersamaan (multi tasking). Software Komputer pada era ini juga mampu menyelesaikan banyak pengguna (multi user) dan secara cepat/langsung (real time). Di era ini jugalah mulai di kenal sistem basis data, yang memisahkan antara program dan data .

3. Era Mikro. 

Pada Era Mikro ini software komputer dapat dibedakan menjadi beberapa bagian yaitu Software Sistem (Windows, Linux, Machintos, dll), Software Aplikasi (Ms.Office, OpenOffice, dll) dan Languange Software/Bahasa Pemograman (Assembler, Visual Basic, Delphi, dll)

4. Era Modern. 

Pada Era Modern ini software komputer tidak hanya untuk sebuah komputer tetapi sebuah handphone pun telah di lengkapi dengan sebuah software sistem seperti Android, Symbian, dll. Tingkat kecerdasan yang ditunjukkan oleh software komputer pun semakin meningkat, selain permasalahan teknis, software komputer sekarang juga mulai bisa mengenal suara dan gambar.

Thursday, July 4, 2013

Tips: Cara Optimalkan WINDOWS 7

Sedikit info cara untuk optimalkan kinerja windows 7 anda..

  Cara pertama : Uninstall Bloatware

Efektifkan PC/Laptop anda dengan menginstall program yang memang dibutuhkan, uninstall program-program yang tidak diperlukan. Anda juga dapat menonaktifkan program bawaan Windows 7 dengan cara membuka Control Panel lalu klik Uninstall a Program, setelah itu klik Turn Windows Features On or Off. Anda juga dapat menggunakan software seperti Revo Uninstaller.

Cara kedua : Batasi Proses Startup

Pada Start search box, ketik MSCONFIG lalu tekan enter. lepaskan tanda checklist dari proses yang tidak diperlukan. Karena terlalu banyak proses yang berjalan dapat menghabiskan memory RAM dan Pagefile. Contoh: Google Update adalah proses yang tidak terlalu penting, maka anda diperbolehkan menonaktifkannya.

 Cara Ketiga : Upgrade RAM

Upgrade RAM sangat perlu dilakukan untuk mempercepat PC/Laptop anda. Anda dapat meng upgrade RAM anda sampai batas maksimal Mainboard.

 Cara Keempat : Disable Indexing Service

Indexing Service merupakan sebuah metode untuk pencarian lebih cepat, namun menghabiskan memory yang cukup besar, adan baiknya anda mendisable Indexing Service. Untuk mendisable Indexing Service, Pada Start search box, ketik Indexing Service lalu tekan enter.

Cara Kelima : Defrag

Defrag harddisk anda secara teratur agar PC/Laptop anda tetap dalam kondisi prima.

Cara Keenam : Power Setting


Klik Control Panel / System and Security / Power Options, setelah itu pilih High Performance. Hal ini dimaksudkan agar PC anda mendapat aliran daya listrik yang cukup untuk memenuhi kebutuhan PC anda. Laptop tidak disarankan menggunakan tip ini karena dapat mengakibatkan batere cepat habis.

Cara Ketujuh : Disk Cleanup

Gunakan Disk Cleanup untuk membersihkan harddrive anda dari file-file yang tidak diperlukan.

Cara Kedelapan : Scan & Update Antivirus

Lakukan scan & update antivirus agar komputer anda bebas dari malware, virus, trojan dan lain-lain.

Cara Kesembilan : Performance Troubleshooter

Pada Control Panel, ketik "troubleshooting", anda akan melihat pilihan "Check for performance issues." Jalankan Troubleshooter dan anda akan menemukan masalah yang membuat PC/Laptop anda menjadi lambat.

Cara Kesepuluh : Matikan Desktop Gadget

Desktop Gadget menghabiskan memory yang cukup banyak, saya menyarankan anda untuk tidak menggunakan Desktop Gadget.

Cara Kesebelas : Gunakan Desktop Basic

Jika PC/Laptop anda mempunyai spesifikasi hardware yang terbilang pas-pasan, ada baiknya anda menggunakan desktop basic untuk menghemat memory PC/Laptop anda.

Cara Keduabelas : Matikan Aero effect


Untuk lebih menghemat memory anda, matikan Aero effect.

Friday, May 31, 2013

Tips: Cara Mengatasi Memori Telpon Android yg Penuh



Memory Telpon penuh, Sedikit Info berikut..



Walaupun sistem operasi Android memiliki banyak kelebihan, namun tetap saja ada kekurangannya. Kekurangan yang umumnya di keluhkan oleh para pemilik Handphone Android adalah memori telepon penuh yang biasanya ditandai dengan peringatan “Internal Phone Storage is Getting Low” atau penyimpanan telepon internal hampir habis.


Bila memori telepon sudah benar-benar menipis, pada beberapa kasus bahkan ada yang tidak dapat menerima SMS masuk dan muncul peringatan ”Text-message memory full” atau memori pesan teks penuh. Jika di klik detail, maka akan tertera keterangan “Incoming message rejected due to full memory” atau Pesan (SMS dan MMS) masuk ditolak karena memori telah penuh.


Penyebab utama memori telepon Android penuh adalah karena pengguna terlalu banyak menginstall aplikasi tanpa memperhatikan kapasitas memori internal yang dimilikinya.


Sebagai catatan, Aplikasi Android akan menggunakan memori telepon lebih besar jika sudah terinstall. Misalnya Anda mengunduh (download) aplikasi sebesar 1 MB dari Android Market, maka nanti setelah terinstall, besar aplikasi bisa menjadi 1,5 MB bahkan lebih.


Bila Anda adalah salah satu pengguna tablet atau handphone Android yang mengalami masalah memori telepon penuh, maka pada artikel kali ini saya akan memberikan beberapa tips untuk mengatasinya.

Tips #1: Mengatasi memori internal penuh Android: bersihkan
cache aplikasi

Cara ini memang tidak akan membebaskan memori internal telepon dalam jumlah banyak, tapi setidaknya bisa menambah free memory beberapa MB. Yang harus Anda lakukan adalah menghapus cache aplikasi Android.


Apa itu Cache?


Cache aplikasi Android adalah semacam data-data yang disimpan sementara di memori telepon. Setiap ada aplikasi Android yang diaktifkan / di jalankan, maka akan ada Cache yang tersimpan. Cache ini berfungsi agar pada saat aplikasi diaktifkan kembali prosesnya tidak akan memakan waktu lama (mempercepat proses aktivasi aplikasi).


Cache dari aplikasi adalah salah satu penyebab mengapa memori internal telepon seperti terus berkurang padahal Anda tidak menginstall aplikasi baru atau mengupdate aplikasi.


Untuk dapat menghapus cache aplikasi Android dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:
  • Tekan tombol HOME
  • Tekan tombol MENU
  • Klik Settings (Pengaturan)
  • Klik Applications (Aplikasi)
  • Klik Manage Applications (Kelola Aplikasi)
  • Klik pada salah satu aplikasi yang ingin dibersihkan cache-nya
  • Klik Clear Cache

Saya tahu kalau harus menghapus satu persatu cache dari aplikasi Android akan memakan waktu yang lama. Untuk mempermudahnya, kita dapat menginstall aplikasi yang dapat menghapusnya dalam sekali klik.


Ada beberapa aplikasi yang dapat melakukan tugas ini. Dalam contoh kali ini, Saya akan menggunakan aplikasi History Eraser buatan INFOLIFE LLC. Berikut tahap-tahap untuk menggunakannya:

1. Install aplikasi History Eraser dari Android Market

2. Buka Aplikasi History Eraser

3. Beri tanda centang pada tulisan “Clear All Apps Cache”. Anda juga dapat memberi tanda centang pada yang lainnya jika ingin menghapusnya dalam sekali klik. (lihat gambar dibawah)
    Aplikasi History Eraser
    Keterangan Gambar:
    • Tulisan “Total” yang berada di kiri atas gambar (berlatar warna merah) menandakan total kapasitas memori internal telepon.
    • Tulisan “Avail” yang berada di kanan atas (di bagian berwarna hijau) menandakan kapasitas memory internal yang tidak digunakan (Available).


      4. Setelah diberi tanda centang, klik “Clean Selected” > Klik “Do it”

      Proses ini dapat menghemat memori internal sekitar 10 MB – 20 MB, tergantung dari banyaknya aplikasi yang terinstall dan juga seberapa sering Anda mengaktifkan aplikasi.

      Tips #2: Pindahkan Aplikasi Android ke SD Card

      Jika Anda menggunakan sistem operasi Android 2.2 (Froyo) atau Android 2.3 (Gingerbread), maka untuk mengatasi memori telepon penuh, Anda dapat memindahkan aplikasi ke SD card .
      Caranya dapat dilakukan sebagai berikut:
      • Tekan tombol HOME
      • Tekan tombol MENU
      • Klik settings (Pengaturan)
      • Klik Applications (Aplikasi)
      • Klik Manage Applications (Kelola Aplikasi)
      • Klik pada salah satu aplikasi yang mau dipindahkan ke SD card
      • Klik Move to SD card (Pindahkan ke SD card)

      Kelemahan dari cara ini adalah ada beberapa aplikasi yang tidak dapat dipindah ke SD card atau tulisan “Move to SD Card”-nya tidak bisa di klik (berwarna buram) seperti contoh pada gambar dibawah.

      Aplikasi Android tidak dapat dipindah (Move to SD card tidak bisa di klik)
      Catatan: Bila pada informasi aplikasi tidak dapat ditemukan tulisan “Move to SD card” dan adanya tulisan “Move to Phone” berarti aplikasi sudah terinstall di SD card, jadi tidak perlu dipindah lagi. Beberapa aplikasi walau dapat “dipaksa” dipindah ke SD card, namun sebaiknya jangan dipindah karena aplikasi tersebut bisa tidak dapat berjalan dengan baik. Contohnya Adobe Flash Player pada gambar diatas

      Tips #3 : Mengatasi penyimpanan telepon internal hampir habis:
      install aplikasi Move2SD Enabler


      Dengan menginstall aplikasi ini, tulisan “Move to SD card” yang tadinya tidak bisa di klik, akan “dipaksa” bisa di klik dan Anda dapat memindahkan aplikasi ke SD card. Berikut caranya:
      Root dulu handphone Android Anda
      Aktifkan mode “USB Debugging” melalui menu Settings (Pengaturan) > Applications (Aplikasi) > Development (Pengembangan) > centang USB debugging (Men-debug USB)
      Install aplikasi Move2SD Enabler dari Android Market
      Aktifkan aplikasi Move2SD Enabler > klik External > klik Apply
      Pindahkan aplikasi ke SD card. Caranya sama seperti Tips 1.

      Kekurangan dari aplikasi ini adalah handphone Androidnya harus di root terlebih dahulu. Apa itu root? Lebih lengkapnya baca artikel berikut:


      Arti Root Serta Keuntungan dan Kerugiannya


      Kekurangan yang kedua adalah aplikasi Move2SD Enabler hanya dapat digunakan pada beberapa tipe handphone Android saja. Bila aplikasi ini tidak cocok dengan handphone atau Tablet Android Anda, maka tidak akan bisa diinstall dan akan ada keterangan “Your device is not compatible with this item”

      Aplikasi Move2SD Enabler tidak dapat diinstal
      Peringatan: Bila Terjadi Kegagalan proses dan Kerusakan Resiko ditanggung sendiri disini saya hanya memberikan informasi.
      (www.harga-Hp.com)

      Arti Root Serta Keuntungan dan Kekurangan Bagi Android Anda


      Apa itu ROOT  Android? serta Keuntungan & Kekurangannya


      Banyak masyarakat Indonesia yang baru menggunakan tablet PC atau handphone Android merasa senang dan cukup puas dengan sistem operasi ini. Namun, memang namanya manusia susah untuk dipuaskan (termasuk saya, soalnya saya masih dikategorikan manusia ), setelah beberapa saat menggunakan handphone Android, cukup banyak yang merasa kurang dan ingin lebih memaksimalkan lagi performa maupun kemampuan handphone Android-nya.


      Salah satu cara untuk mengeluarkan semua potensi yang dimiliki tablet atau ponsel Android adalah dengan cara rooting. Namun, apa itu root Android? Apa keuntungan dan kerugian melakukan root Android? Berikut penjelasannya.
      Pengertian Root Android

      Fungsi root Android adalah untuk memberi hak penuh kepada pengguna Android untuk dapat masuk ke sistem Android. Dengan melakukan Root, pengguna dapat menambah, mengurangi maupun memodifikasi file-file atau data-data yang terletak pada sistem Android yang bila dalam keadaan standar (belum root) file-file tersebut tidak dapat di akses. Bila dianalogikan sistem operasi komputer Windows, fungsi root Android adalah memberikan hak administrator kepada pengguna.

      Dengan melakukan root Android tidak serta merta akan menaikkan performa atau kemampuan ponsel Android. Rooting Android sama seperti “membuka pintu” bagi Anda untuk mengembangkan sistem operasi ini.

      Kenapa pengembang sistem operasi Android tidak memberikan akses root sejak awal?

      Hal ini bertujuan untuk melindungi sistem operasi Android secara keseluruhan. Jika pengguna secara tidak sengaja maupun sengaja mengubah atau menghilangkan satu atau beberapa file sistem, maka dapat menyebabkan kinerja handphone atau tablet menjadi tidak stabil, rusak dan yang paling parah brick atau handphone tidak dapat menyala, oleh karena itu pengembang Android membatasi akses ke file sistem.

      Kelebihan Dan Kekurangan Root Android

      Kekurangan Root Android #1: Dapat menghilangkan garansi handphone

      Kenapa rooting Android dapat menghilangkan garansi? Root itu diibaratkan seperti “segel garansi”. Analoginya seperti ini, apabila Anda membeli komputer buatan pabrik (bukan komputer rakitan), biasanya akan dilengkapi dengan segel atau stiker garansi. Segel ini biasanya akan rusak bila kita membuka casing computer.

      Jika kita ingin meningkatkan kemampuan komputer, misalnya dengan mengganti kartu grafis komputer dengan yang lebih baik, otomatis kita harus membuka casing komputer dan secara otomatis akan merusak segel garansi. Apakah dengan membongkar casingakan menyebabkan komputer menjadi rusak? Tentu saja tidak.

      Namun, jika terjadi kerusakan apakah akan menghanguskan garansi? Sudah jelas, karena pihak service center melihat bahwa segel garansi telah rusak dan memberi vonis bahwa komputer rusak karena dibongkar, padahal kerusakan disebabkan faktor lain.

      Sama halnya dengan root Android. Jika HP Anda mengalami kerusakan, misalnya speaker tidak berbunyi dan Anda membawa ke Service Center dengan kondisi ter-root, maka ada kemungkinan klaim garansi akan ditolak dan dikatakan bahwa ponsel rusak akibat proses root, padahal sebenarnya tidak.

      Namun sebenarnya Anda tidak perlu terlalu khawatir, berbeda dengan segel garansi, proses root dapat dibalikkan atau ponsel dikembalikan ke kondisi awal. Proses ini dinamakan Unroot. Jika proses unroot dilakukan, maka secara otomatis garansi akan berlaku kembali.

      Catatan: Bila ingin membawa HP ke service center, selain dilakukan unroot, sebaiknya lakukan juga factory reset (menghilangkan semua data dan aplikasi yang terinstall)
      Kerugian Root Android #2: Masalah keamanan

      Sebenarnya untuk yang satu ini masih menjadi perdebatan. Dikatakan bahwa dengan melakukan Root, maka aplikasi-aplikasi malware seperti virus atau Trojan dapat dengan mudahnya masuk ke file sistem dan melakukan pengrusakan atau melakukan pencurian data-data pengguna.

      Namun demikian, sebenarnya walaupun HP tidak di root, apabila pembuat virus memang “berniat jahat”, maka tanpa root pun, aplikasi virus dapat dengan mudah mengakses sistem file.

      Keuntungan Root Android:

      Kelebihan #1: Dapat Menginstall Aplikasi yang Membutuhkan Akses Root
      Berikut adalah beberapa contoh aplikasi yang membutuhkan akses root yang paling banyak diinstall:

      • App2Card dan Link2SD: Dengan aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk memindahkan semua aplikasi ke SD Card. Pada umumnya, para pengguna Android melakukan root untuk menginstall aplikasi ini.
      • Titanium Backup: Aplikasi ini berguna untuk membackup semua aplikasi yang terinstall. Bukan hanya itu saja, aplikasi ini dapat juga mem-back up data-data aplikasi seperti pengaturan (setting-an), dll.
      • Aplikasi ScreenShot: Berguna untuk mengambil screen shot dari layar handphone.
      • Wi-Fi tether: Aplikasi ini dapat menjadikan ponsel Android membagi koneksi internetnya melalui jaringan Wi-Fi. Catatan: pada sistem Android 2.2 Froyo keatas, aplikasi ini sudah terinstall pada handphone.
        Keuntungan Root Android #2: Dapat menginstall custom ROM
        Apa itu custom ROM? Custom ROM adalah sistem operasi Android kustom (alternatif) atau bukan buatan vendor ponsel. Custom ROM dikembangkan oleh komunitas penggemar sistem operasi Android. Catatan: dengan melakukan root bukan berarti Anda dapat langsung melakukan instalasi Custom ROM, namun kebanyakan handphone Android membutuhkan akses root bila ingin diinstall custom ROM.

        Kelebihan Root Android #3: Dapat melakukan pengaturan untuk memaksimalkan kinerja ponsel.
        Salah satu pengaturan yang dapat dilakukan adalah overclock processor. Dengan melakukan overclock, processor dapat “dipaksa” kerja lebih cepat dari kecepatan bawaannya yang secara keseluruhan dapat meningkatkan kinerja ponsel. Namun demikian, overclock dapat memperpendek usia processor, membuat baterai lebih boros dan cepat panas dan juga ada kemungkinan menyebabkan sistem menjadi tidak stabil.

        Catatan: Pada umumnya, dengan hanya melakukan root saja, Anda tidak akan secara otomatis dapat melakukan OverClock processor, kecuali kernel dari handphone/tablet Android mendukungnya. Namun dengan melakukan root, Anda dapat melakukan underclock processor atau menurunkan kecepatan processor agar konsumsi baterai lebih irit.

        Kelebihan Root Android #4: Dapat Uninstall Aplikasi Bawaan Pabrik
        Dengan melakukan root, kita dapat melakukan uninstall aplikasi-aplikasi bawaan pabrik yang tidak berguna dan hanya memenuhi memori telepon. Namun, jika Anda berniat melakukan hal ini sebaiknya berhati-hati, karena jika salah uninstall dapat menyebabkan kinerja handphone menjadi tidak sempurna. Sebaiknya jangan dilakukan bila tidak terlalu diperlukan.

        Root Handphone Android – Kesimpulan

        Proses Root Android berguna untuk membuka akses ke sistem Android. Keuntungan root Android secara garis besar adalah memiliki kontrol penuh terhadap handphone / tablet. Kontrol penuh tersebut bila tidak dilakukan secara hati-hati dapat menyebabkan kerusakan sistem. Jadi, Jika Anda masih merasa puas atau cukup dengan kemampuan serta fasilitas handphone Android yang dimiliki, maka proses root sebaiknya tidak usah dilakukan.
        (www.harga-HP.com)

        Thursday, May 30, 2013

        Tips and Trik : Cara Menggunakan aplikasi edit Foto Photoscape di OS Windows + aplikasi

        Cara Edit Foto Menggunakan Photoscape
        Photoscape adalah salah satu aplikasi pengolah foto yang cukup populer saat ini. Perangkat lunak yang disebut dengan Photoscape, merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh MOOII Tech, asal Korea Selatan.



        Adapun Photoscape sebagai aplikasi pengolah foto yang mengusung konsep "Mudah dan Menyenangkan", sehingga memungkinkan semua pengguna dapat dengan mudah mengedit foto yang diambil dari berbagai perangkat kamera, mulai dari kamera digital, hingga ponsel.
        Cara Edit Foto Menggunakan Photoscape

        Untuk mengetahui bagaimana cara edit foto dengan menggunakan Photoscape, maka beberapa hal yang perlu terlebih dahulu untuk diketahui adalah fungsi dari masing-masing tools atau peralatan yang bisa digunakan ketika menggunakan Photoscape.

        Berikut ini adalah penjelasan untuk masing-masing fungsi tools yang tersedia pada Photoscape yang tentu akan memperjelas Anda ketika menggunakan perangkat Photoscape untuk mengedit foto menjadi keren nantinya.

        - Viewer (penilik)
        Viewer berfungsi sebagai jendela penilik (melihat) foto di folder Anda.

        - Editor (Editor)
        Menu editor memiliki beraneka fungsi, salah satunya adalah untuk mengubah ukuran, kecerahan, dan penyesuaian warna. Disamping itu juga digunakan untuk menambahkan teks, memotong, penghapusan mata merah, efek stempel, frame, balon, mode mosaik, menggambar gambar, koreksi backlight, dan sebagainya.

        - Batch editor (editor tumpuk)
        Batch editor berfungsi untuk mengedit beberapa foto sekaligus.

        - Page (halaman)
        Ingin membuat tampilan foto dari gabungan beberapa foto sekaligus ke dalam satu frame halaman? Page ini dapat digunakan. Dalam photoscape disediakan lebih dari 100 template frame yang bisa kita pilih.

        - Combine (gabung)
        Buatlah foto Anda lebih menarik dengan menggabungkan beberapa foto secara horisontal dan vertical melalui menu combine ini.

        - Animated GIF (Animasi GIF)
        Foto Anda pun dapat dijadikan bentuk animasi dengan menu Animated GIF. Tidak hanya 1 foto, Anda dapat berkreasi dengan beberapa foto sekaligus.

        - Print (cetak)
        Gunakan menu print untuk mencetak foto sesuai keinginan Anda.

        - Splitter (pemotong foto)
        Jika Anda ingin memotong foto menjadi beberapa bagian sesuai ukuran yang diinginkan, gunakan Splitter.

        - Screen Capture (menangkap layar)
        Menu ini digunakan untuk mengambil gambar screenshot.

        - Color Picker (pemilih warna)
        Pilih warna favorit Anda pada menu berikut, untuk tampilan lebih berwarna

        - RAW Converter (konversi RAW)
        Ingin mengonversi format RAW ke JPG? Gunakan menu ini.

        - Rename (ganti nama)
        Kadangkala kita ingin mengubah nama file pada foto kita, gunakan menu ini untuk mengganti nama file foto dalam modus batch.

        - Paper Print (mencetak kertas)
        Fungsi menu ini beragam, dapat mencetak kertas grafik, kertas garis, kertas musik, atau kalender.

        - Face Search (pencarian wajah)
        Cobalah bereksplorasi mencari wajah yang mirip Anda di internet dengan menu ini.

        Selain itu,Photoscape juga dilengkapi dengan fitur Filter, misalnya Film Effect, Antique Photo, Lens Flare, Texture, Pictorialization, dan puluhan jenis filter lainnya. Dengan filter-filter tersebut Anda bisa membuat foto Anda menjadi lebih menarik, antik atau bahkan lucu.

        Cara Menggunakan Photoscape Untuk Mengedit Foto

        Berikut ini akan kita pelajari tentang bagaimana cara menggunakan Photoscape untuk Mengedit Foto menjadi keren. Adapun yang akan dibahas disini adalah terdiri dari dua bagian penting, diantaranya adalah membuat efek foto dan juga membuat sensor pada foto.


        1. Membuat Efek Foto

        Untuk membuat tampilan foto Anda menjadi keren, seringkali diperlukan tambahan efek pada foto, dengan photoscape, membuat efek menjadi mudah, berikut adalah caranya:

        1. Buka aplikasi photoscape
        2. Pilih menu Editor
        3. Cari foto yang ingin diberi efek, pada kolom browse di kiri atas (kolom file Anda)
        4. Klik foto, dan otomatis akan berpindah ke layar kerja Anda. Disebelah kanan
        5. Kemudian, pilih menu editing, contohnya, ada frame, rotasi, sharpen, filter dll.

        2. Sensor Foto

        Seringkali kita melihat foto para buronan yang disensor atau disamarkan bagian mata (bagian tertentu) dengan warna hitam atau mozaik. Nah, dengan photoscape, menyensor foto jadi mudah, ikuti langkah berikut:
        1. Buka aplikasi Photoscape
        2. Pilih Foto yang akan disensor
        3. Klik Region (nomor 1) kemudian Mozaic (nomor 2)
        Jika belum punya aplikasinya bisa download di link berikut (Photoscape 3.6.5):  

        Bagi yg kurang jelas bisa lihat video Tutorial berikut ini :


        Wednesday, May 29, 2013

        Tips: Merawat Laptop Jadul / Lama


        Cara Merawat Laptop Agar Awet dan Tahan Lama

        1. Jika Laptop bermasalah jangan pernah berfikir untuk membongkar Laptop itu sendiri. Sebaiknya serahkan kepada orang yang professional dan lebih berpengalaman. Khusus pada Laptop yang masih bergaransi membongkar Laptop dapat juga merusak sticker garansi yang melekat pada Laptop.

        2. Hati-hati pada saat membawa Laptop. Walaupun kita sudah menggunakan tas Laptop namun kita harus tetap berhati-hati dalam membawa Laptop. Jika kita menggunakan tas Laptop ransel jangan sampai terjadi penumpukan barang yang terlalu banyak, dan hindari juga benturan – benturan yang cukup keras.

        3. Rawatlah Baterai Laptop jangan sampai bocor karena dapat merusak slot baterai pada Laptop.

        4. Yang terakhir bersihkanlah Laptop secara berkala dan rutin. Bersihkan Laptop terutama pada bagian keyboard dan layar monitor. Untuk membersihkan keyboard dianjurkan menggunakan kuas yang halus dan untuk membersihkan layar monitor dianjurkan menggunakan pembersih khusus yang dapat kita beli di toko komputer.

        5. Gunakan tas Laptop yang aman. Ada banyak tas Laptop baik bawaan dari toko ataupun kita beli sendiri. Yang pasti hal yang harus diperhatikan adlah Laptop harus cukup aman dari goncangan dan menggunakan gabus pengaman yang cukup baik.

        6. Gunakan stabilizer sebagai pengaman terhadap rusaknya hardware yang diakibatkan kondisi listrik yang tidak stabil, gunakan stabilizer meskipun itu yang standar tetapi bisa meminimalisir kerusakan hardware pada Laptop.

        7. Jauhakan dari benda yang mengandung medan magnetik kuat. Laptop sangat peka terhadap benda – benda yang mengandung daya magnet jadi jika kita sedang menggunakan Laptop jauhkan lah benda – benda yang mengandung medan magnet agar tidak merusak kinerja dari Laptop tersebut.

        8. Jangan meletakan sesuatu diatas Laptop jika sedang tidak di gunakan apalagi jika barang tersebut        memiliki bobot yang cukup berat karena dapat merusak layar monitor pada Laptop.

        9. Hindarkan Laptop anda dari sinar matahari secara langsung. Laptop adalah alat yang sangan sensitif dan mudah rusak jika terkena sinar matahari secara langsung. Baik ketika kita kerja maupun ketika kita menyimpannya pun harus terlindung dari sinar matahari.

        10. Berhati – hati dalam mendownload Software dari internet. Resiko software yang kita download itu memiliki virus cukup besar, jadi jika kita masih tetap ingin menggunakan software yang kita download melalui internet pastikan kita scan software tersebut dengan antivirus terlebih dahulu.

        11. Jangan letakan Laptop di lantai. Resiko Laptop tersebut terinjak sangatlah besar dan ketika Laptop kita taruh di lantai resiko terkena debunya pun sangat besar apalagi jika lantai tersebut jarang disapu dan di bersihkan.

        12. Jangan letakan Laptop anda di tempat yang permukaannya terlalu empuk. Ketika kita menyimpan Laptop kita pada permukaan yang terlalu empuk ini adalah hal yang sangat berbahaya karena sirkulasi udara pada Laptop tersebut akan terganggu dan menyebabkan Laptop tersebut akan lebih cepat panas dan dapat merusak bagian Prosessor.

        13. Jangan letakan benda apapun diantara keyboard dan layar Laptop lalu menutupnya. Resiko layar Laptop tergores cukup besar jika kita menyimpan barang apapun diantara keyboard dan layar Laptop, meskipun barang tersebut adlah kertas sekalipun resiko tergores tetap cukup besar.

        14. Jangan makan dan minum dan meletakan benda yang mengandung cairan disekitar Laptop. Hal ini sangat penting karena Laptop sangat peka sekali jika terkena bahan yang berbentuk cairan apalagi jika masuk kedalam keyboard.

        15. Jangan memberikan penutup apapun termasuk sarung Laptop pada saat Laptop dalam keadaan menyala karena ini juga akan menggangu sirkulasi udara pada Laptop dan akan berakibat pada kerusakan Prosessor.

        16. Hindari getaran dan jauhkan Laptop dari alat pengeras suara seperti loudspeaker, mesin/kendaraan berat dan sumber getaran lainnya.

        17. Hindari Laptop dari sinar x-ray di airport.

        Tips: Mencegah Kerusakan Buat Pecinta Montor Klasik


        Pencegahan Kerusakan montor Klasik

        Setiap pengguna sepeda motor termasuk saya pasti berharap bisa mengendarainya untuk jangka panjang. Untuk itu pemilik sepeda motor harus memperhatikan perawatan mesin karena kondisi mesin sepeda motor tergantung dari pemeliharaan dan kebiasaan pemiliknya dalam mengendarai. Jadi tidak ada salahnya Anda cermati tips dan trik tentang merawat mesin sepeda motor berikut:


        - Tanda-tanda kerusakan
        Pada umumnya setiap kerusakan pasti akan terdapat tanda-tanda terlebih dahulu kecuali jika terjadi hal-hal yang menyimpang misalnya kecelakaan. Untuk mengantisipasinya maka perhatikan apabila ada gejala yang tidak normal/tidak seperti biasanya pada sepeda motor Anda. Sikap demikian akan membantu dan memudahkan Anda untuk mendeteksi kerusakan lebih dini.

        - Cermati kerusakan
        Apabila terjadi kerusakan mesin maka perbaikan tidak boleh ditunda lebih lama dengan kata lain harus segera diperbaiki. Namun ingat, jika Anda tidak punya cukup keahlian jangan sekali-sekali membongkar dan memperbaikinya seorang diri. Karena disamping buang waktu dan tenaga maka kerusakan bisa jadi akan tambah parah. Lebih baik segera Anda bawa ke bengkel.

        - Kerusakan beruntun
        Apabila sepeda motor Anda mengalami gejala kerusakan yang berturut-turut dan lebih dari satu sebab maka cara yang paling tepat adalah periksalah bagian-bagian yang mudah dicapai terlebih dahulu satu per satu baru kemudian ke bagian-bagian lain. Anda bisa membawanya ke bengkel dengan keterangan yang lengkap jadi akan memudahkan mekanik nya untuk memperbaikinya.

        - Kerusakan kecil
        Apabila terjadi kerusakan kecil di jalan seperti kerusakan pada mur, baut, kabel-kabel, kebocoran bensin/oli yang tidak memerlukan pembongkaran mesin yang ruwet maka Anda bisa melakukan perbaikan sendiri. Akan tetapi jika kerusakan yang terjadi mengakibatkan patahnya komponen utama dan memerlukan pembongkaran mesin Anda harus membawanya ke bengkel service.


        Nah, tak sulit bukan jika Anda mulai mencoba bersahabat dengan kendaraan sendiri, semakin rajin merawat, tentu semakin sedikit biaya yang bakal anda keluarkan.

        Tuesday, May 21, 2013

        Tips: Membebaskan dan menjaga ruang penyimpanan BlackBerry


        Tips membebaskan ruang penyimpanan di BlackBerry anda...




        Cobalah menjaga agar tetap ada sedikitnya 400 KB untuk penyimpanan aplikasi pada ponsel cerdas BlackBerry® Anda. Jika Anda merasa proses ponsel cerdas bekerja pelan secara tidak wajar, coba bebaskan ruang penyimpanan dengan menghapus file yang tidak Anda perlukan. Mengganti opsi untuk email, entri kalender, dan file media bisa membantu Anda menghemat ruang penyimpanan.

        Periksa banyaknya ruang penyimpanan yang masih kosong.
        Pada layar awal atau dalam sebuah folder, klik ikon Opsi. KlikPerangkat > Penyimpanan.
        Tutup semua aplikasi yang tidak sedang digunakan.
        Dalam sebuah aplikasi, tekan tombol Menu > Tutup atau tekan tombol Escape hingga muncul layar awal.
        Hapus file yang tidak diperlukan.
        Pada layar awal atau dalam sebuah folder, klik ikon File.Temukan dan sorot sebuah file. Tekan tombol Menu >Hapus.
        Hapus riwayat jelajah dan kosongkan cache.
        Pada layar awal, klik ikon Browser. Tekan tombol Menu >Opsi. Masuk ke bagian Kosongkan Data Jelajah.
        Kurangi jumlah waktu yang digunakan ponsel cerdas Anda untuk menyimpan pesan email dan entri kalender.
        Pada layar awal, klik ikon Pesan atau ikon KalenderTekan tombol Menu > Opsi.
        Berhenti menyimpan pesan terkirim pada ponsel cerdas Anda.
        Pada layar awal, klik ikon Pesan. Tekan tombol Gambar tombol Menu > OpsiPreferensi Email.
        Hanya menerima bagian pertama dari pesan email yang panjang, dan memilih apakah mengunduh lainnya.
        Pada layar awal, klik ikon Pesan. Tekan tombol Gambar tombol Menu > OpsiTampilan Pesan dan Tindakan.
        Simpan file di kartu media, sebagai ganti di ponsel cerdas.
        Ponsel cerdas BlackBerry Anda mendukung kartu media yang berukuran hingga 32 GB. Hanya kartu media microSD yang didukung.
        Kurangi ukuran gambar yang Anda potret.
        Pada layar awal, klik ikon Kamera. Tekan tombol Menu >Opsi.
        Research In Motion menyarankan Anda untuk membuat dan menyimpan file cadangan secara rutin pada komputer Anda, khususnya sebelum Anda memperbarui perangkat lunak apa pun. Menyimpan file cadangan yang terbaru pada komputer Anda memungkinkan Anda memulihkan data ponsel cerdas jika ponsel cerdas hilang, dicuri, atau korup karena masalah tak terduga.(http://docs.blackberry.com)

        Media Penyimpanan dan Cara Kerjanya

        Macam-macam Media Penyimpanan dan cara kerjanya 1. FLOOPY DISK   Floppy disk drive yang menjadi standar pemakaian terdi...